CVSKL Indonesia Ajak Masyarakat Berkarya Lewat Family Fun Drawing Contest 2020

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Sebagai Rumah Sakit spesialis Jantung dan Pembuluh Darah berpusat di Malaysia, Cardiac Vascular Sentral Kuala Lumpur (CVSKL) Indonesia mengajak masyarakat untuk terus berkarya meskipun dalam masa pandemi Covid-19 dengan mengikuti lomba Family Fun Drawing Contes 2020.

Family Fun Drawing Contes 2020 atau kontes menggambar bertema “Hari Kemerdekaan Indonesia Ke 75” yang diadakan secara online ini dapat diikuti seluruh kalangan masyarakat.

Moh. Rizal, Representatif CVSKL Surabaya mengatakan bahwa, diselenggarakannya Family Fun Drawing Contes 2020 ini bertujuan untuk memberikan inspirasi baru bagi masyarakat Indonesia agar tetap semangat dan terus berkarya.

“Karena, kondisi masih dalam masa pandemi, secara otomatif seluruh kegiatan di luar dikurangi. Oleh karena itu, kami menghadirkan kontes menggambar melalui online yang bisa diikuti siapa saja dan dimana saja,” kata Rizal saat dijumpai di Surabaya, Rabu, (29/07/20).

Sedangkan, untuk hadiahnya, lanjut Rizal, CVSKL akan menyediakan hadiah yang sangat menarik. Dimana, para pemenang kontes baik juara 1 hingga juara 3 dan juara Favorit akan mendapatkan hadiah voucher menginap senilai 1,5 juta hingga 2,5 juta rupiah di hotel Aston seluruh Indonesia plus plakat.

“Bagi peserta yang ingin mengikuti kontes menggambar via online tersebut pihak CVSKL Indonesia tidak memungut biaya sepeserpun. Alias gratis,” terangnya.

Untuk periode pengumpulan karya lomba dimulai pada tanggal 15-31 Juli 2020. Sementara, pengumuman pemenang kontes sendiri akan dilakukan pada 10 Agustus 2020 mendatang.

Ada beberapa Syarat dan ketentuan untuk dapat mengikuti Family Fun Drawing Contes 2020 diantaranya, peserta merupakan warga Indonesia, Like dan Follow CVSKL Indonesia di Facebook, setiap peserta hanya bisa mengirimkan 1 karya, TagCVSKL dan 5 teman lalu sertakan hashtag #cvskl #selamatharimerdeka #knowyouroption #heartwithheart dalam caption. Selanjutnya, peserta diijinkan menggunkan alat gambar apapun, karya harus terkait Kemerdekaan Indonesia Ke 75 dan CVSKL.

Baca Juga  Hotel Platinum Tunjungan Surabaya Siap Sambut Hangat Para Wisatawan

“Ayooo … isi hari harimu di masa transisi New Normal dengan karya karya terbaik. Jadilah generasi Indonesia yang terbaik. Tetap semangat. Kami tunggu karya terbaikmu dalam Family Fun Drawing Contes 2020,” pungkas Zainal mengajak masyarakat Indonesia. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Potograper : Tulus
  • Penerbit : Dwito

You may also like...