
Teknologi Baru TV Layar Rotasi Pertama di Dunia, Samsung “The Sero”
JAKARTA_WARTAINDONESIA.co – Kemajuan teknologi terus berkembang pesat meskipun dalam masa pandemi. Seperti yang diusung oleh Samsung dengan inovasi barunya untuk mendukung gaya hidup modern yaitu TV layar rotasi “The Sero” pertama di dunia.
Samsung The Sero menjadi TV pertama yang sangat dinamis dan selalu terhubung dengan konten sosial media dan smartphone dengan dilengkapi layar berputar otomatis yang dapat beralih antara orientasi horizontal atau vertikal sesuai dengan konten yang ditampilkan seperti halnya smartphone, memungkinkan pengguna menikmati konten dalam portrait mode.
Fomalhaut Sundamen, Head of TV/AV Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia menjelaskan, bahwa, Sero dalam bahasa Korea bermakna vertikal, sebuah kata yang secara eksplisit menjelaskan kemampuan Samsung The Sero untuk berpindah orientasi antara horizontal dan vertikal, persis seperti cara pengguna menikmati konten pada smartphone atau tablet.
“Layar The Sero dapat berputar secara dinamis, seutuhnya menyesuaikan orientasi layar untuk menampilkan konten selular pada format vertikal, dan dapat kembali beralih pada format horizontal untuk menikmati tampilan konten TV,” kata Sundamen, Jumat, (18/12/20).
Gaya hidup para penikmat mobile content ini menginspirasi Samsung untuk mendukung mereka dengan memindahkan konten ke layar lebih besar yang kemudian melahirkan The Sero. Sebuah TV dengan inovasi rotating screen yang secara optimal mempermudah pengguna mendapatkan pengalaman seperti pada perangkat seluler pada layar besar dengan kualitas gambar QLED 4K dan audio mumpuni 4.1Ch.
Konten dalam resolusi rendah pun dapat ditingkatkan dengan AI Upscaling ke kualitas 4K, membuat The Sero sempurna untuk menikmati konten media sosial, video, layanan streaming, bahkan game, dengan mulus berputar untuk menyesuaikan orientasi dengan isi konten yang sedang dinikmati, dibungkus dengan desain yang menarik sesuai dengan interior ruangan dan gaya personal pemiliknya,”
Desainnya The Sero stylish dan kokoh, serta teknologinya sangat keren. Kemampuan The Sero berotasi sangat pas memenuhi hobi bersosial media, karena gambar berorientasi portrait kini bisa ditampilkan utuh tanpa terpotong berkat kemampuan The Sero berputar ke format vertikal.
“Hebatnya lagi, bila kita memutar smartphone, otomatis The Sero juga akan ikut berputar ke arah horizontal atau vertikal. Dan bisa menonton konten Tiktok favorit dengan jelas di layar besar, kemudian berpindah menonton webinar terbaru di Youtube layarnya otomatis berputar menyesuaikan ke horizontal, dan kembali ke vertical,” terangnya.
Mudah sekali, cukup ketukkan smartphone ke The Sero, secara otomatis layar akan menampilkan konten smartphone. Resolusi 4K pada The Sero menjadikan kontennya terlihat jelas dan jernih, dan ada voice assistant Bixby yang memudahkan saya mengoperasikan The Sero. (*)
- Pewarta : Angga/Tulus
- Foto : Istimewa
- Penerbit : Dwito