ASTON Jazz Manjakan Telinga Pengunjung Juliet Rose Sky Lounge

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Pengunjung Juliet Rose Sky Lounge lagi lagi dimanjakan ASTON Inn Jemursari Surabaya saat asik menikmati dinner bersama pasangan maupun bestie.

Berkonsep ASTON Jazz, pengunjung Juliet Rose Sky Lounge yang berada di lantai 7 ini dibuat terlena hingga melayang di angkasa oleh alunan musik Jazz yang syahdu dan merdu pada Jumat, (11/11/22).

Yesie Chiolina Wijaya, Director of Sales ASTON inn Jemursari mengatakan bahwa, konsep musik Jazz yang diusung kali ini dalam rangka Road to Anniversary ASTON inn Jemursari, Surabaya. Sekaligus, memperingati Hari Pahlawan 10 November.

“Sekaligus, kam iingin memanjakan kembali para pengunjung Juliet Rose Sky Lounge khususnya para pecinta musik Jazz untuk bersama sama menikmati sebagai pengobat rasa rindu,” ucap Yesie, Sabtu, (12/11/22).

Menurut Yesie, konser musik Jazz ala ASTON inn Jemursari ini juga sebagai wadah menyalurkan bakat bermain musk Jazz bagi para Komunitas Musik Jaz yang ada di Surabaya dan Sidoarjo.

Sebanyak 4 (empat) komunitas musik Jazz di Surabaya dan Sidoarjo yang rata rata adalah mahasiswa menampilkan performance terbaiknya untuk menyuguhkan musik musik Jazz yang berkualitas dan enak didengar.

Keempat komunitas Jazz tersebut diantaranya, Darjezz, ITS Jazz, JazzNesa dan Exoum yang menampilkan 10 musik beraliran Jazz dari mancanegara dan Indonesia.

“Sebuah kehormatan bagi ASTON inn Jemursari untuk bisa memberikan sebuah kesempatan dan tempat kepada semua komunitas untuk terus berkarya dan terus berkembang,” terangnya.

ASTON Inn Jemursari Surabaya sangat bangga bisa mengajak serta Komunitas Musik Jazz di Surabaya dan Sidoarjo untuk memberikan karya bermusik melalui ASTON Jazz..

Rizqy Dhany Azsa, anggota Darjezz mengaku bangga dan mengapresiasi pihak ASTON Inn Jemursari yang memberikan kesempatan komunitas Jazz untuk tampil dan menghibur pangunjung Juliet Rose Sky Lounge.

Baca Juga  Semarakkan HUT Ke-26, Indosiar Hadirkan Musisi dan Artis Lintas Genre

“Semoga, musik Jazz selalu dicintai dan bisa menjadi musik terbaik bagi masyarakat. Dan, semoga komunitas musik Jazz bisa terus berkarya dan bisa memacu semangat anak anak muda untuk terus semangat memberikan karya terbaik,” ungkap Rizky. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Dwito

You may also like...