
Meriahkan HAN 2025, EXCOTEL Design Hotel Ajak Anak Anak Mewarnai Tas Eco Bag
SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional (HAN) 2025, EXCOTEL Design Hotel Surabaya mengadakan berbagai kegiatan menarik yang penuh kreatifitas bersama anak anak hebat.
Berkolaborasi dengan Komunitas Read Me Aloud, EXCOTEL Design Hotel Surabaya mengadakan acara seru mewarnai Tas Eco Bag pada Minggu, (20/07/25) di EXOFFICIO Co-working space.
Ario Budi Nugroho, GM EXCOTEL Design Hotel Surabaya mengatakan bahwa, sebagai pendatang baru di dunia hospitality di Kota Surabaya, EXCOTEL Design Hotel ingin hadir memberikan suasana baru yang seru dan menyenangkan untuk keluarga.

“Oleh karena itu, secara khusus kami berkolaborasi bersama Komunitas Read Me Aloud untuk menggelar kegiatan yang seru dan menyenangkan bagi anak anak dan orang tua,” kata Ario.
Menurut Ario, selain seru seruan melakukan kegiatan mewarnai Tas Eco Bag, 40 anak dan orang tua juga disuguhkan acara storytelling dan puppet show yang menghibur dan mendidik. Selain itu, anak-anak juga diajak membuat kerajinan tangan seperti Inhealer dan gelang dengan menggunakan produk Young Living.
“Menariknya lagi, di acara ini juga diikuti anak-anak disabilitas dan anak yatim. Dimana, hal ini membuktikan bahawa semua anak memiliki kesempatan yang sama untuk berkreasi dan bersenang-senang,” terangnya.
Ditempat yang sama, Ketua Read Me Aloud Yuliana Sidharta mengapresiasi dan berterima kasih kepada pihak EXCOTEL Design Hotel yang turut ambil bagian penting dalam tumbuh kembang anak anak hebat Indonesia melalui acara HAN 2025.
“Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang acara Anniversary Read Me Aloud Ke 4. Dimana, komunitas literasi kami berdiri tepat pada tanggal 23 Juli di Hari Anak Nasional,” tandas perempuan yang akrab disapa Kak Jules.
Kak Jules berharap, bertambahnya usia ini bisa membuat Read Me Aloud terus konsisten berkarya memberikan yang terbaik agar bisa turut menjadi bagian penting dalam mencetak generasi bangsa yang cerdas, kreatif dan berprestasi.
“Terima kasih juga kepada para Volunter dan Relawan yang terus membersamai hingga tahun keempat ini. Sehingga, Read Me Aloud bisa hadir memberikan dampak positif bagi masyarakat khususnya tumbuh kembang anak anak hebat Indonesia,” ungkap Kak Jules. (*)
- Pewarta : Tulus Widodo
- Foto : Tulus
- Penerbit : Rizal IT