
‘Ramadhan Berkah’ ala eL Hotel Malang Sajikan Menu Menggoda Selera
MALANG_WARTAINDONESIA.co – Liburan sembari menikmati buka puasa bersama keluarga pasti seru dan menyenangkan. Apalagi, selain venue yang ditawarkan nyaman dan instagramable juga makanan yang disajikan menggoda selera.
Mungkin promo Iftar Ramadhan bertema ‘Ramadhan Berkah’ yang ditawarkan eL Hotel Malang ini layak dicoba. Pasalnya, hotel bintang tiga ini menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang tak terlupakan dengan hidangan lezat dan suasana yang menenangkan.
Grizca Cluster Marketing Communication eL Hotel Malang menjelaskan, menyambut Ramadhan 1446 H secara khusus eL Hotel Malang memanjakan lidah para pecinta kuliner melalui hidangan berbuka puasa yang otentik.
“Hidangan buka puasa yang lezat dan menggugah selera, ditemani suasana nyaman dengan aneka takjil tradisional hingga menu iftar yang variatif setiap harinya, akan membuat momen berbuka puasa tahun ini menjadi sebuah momen kebersamaan yang tak terlupakan,” kata Grizca, Minggu, (02/03/25).
Sebagai bagian dari éL Hotel Group, éL Hotel Malang terus berkomitmen untuk selalu memberikan kenyamanan dan fasilitas terbaik untuk pengalaman menginap yang tak terlupakan. Serta, pelayanan terbaik.
Selama bulan Ramadhan 1446 H, éL Hotel Malang akan menyajikan aneka takjil yang menggugah selera, mulai dari kolak pisang yang manis hingga es buah segar yang menyegarkan. Selain itu, setiap hari menu yang disajikan akan dirotasi. Sehingga, setiap kunjungan pasti terasa lebih istimewa.
Para tamu yang datang juga bisa menjelajahi berbagai stall yang menawarkan cita rasa Nusantara yang autentik, mulai dari bubur ayam yang hangat hingga gorengan renyah seperti weci, pisang goreng, rondo royal, dan tahu berontak, dan semua disajikan langsung dalam keadaan hangat.
Menariknya lagi, hotel yang berada di kawasan Green Hills Residence ini menawarkan suasana yang tenang dengan pemandangan indah. Hal terebut akan semakin melengkapi momen berharga saat berbuka puasa bersama orang terkasih.
Untuk bisa menikmati keseruan bukber asik bareng keluarga, pengunjung cukup merogoh budget terjangkau yaitu IDR 75.000 nett/pax. Untuk promonya ada paket 10 gratis 1 orang yang dibuka mulai tanggal 3-29 Maret 2025.
Tertarik berlibur sembari menikmati bukber ceria bareng keluarga di eL Hotel Malang. Segera lakukan reservasi melalui nomor Telepon: +62 341 469 090 atau WhatsApp: +62 341 469 095 (*)
- Pewarta : Moch Iklas
- Foto : Istimewa
- Penerbit : Rizal IT