
“Samsung Smart Monitor” Monitor Cerdas “Do-It-All” Pertama di Dunia
JAKARTA_WARTAINDONESIA.co – Lagi lagi Samsung Electronics Indonesia kembali memanjakan masyarakat di masa pandemi dengan teknologi terbaru. Kali ini Samsung meluncurkan produk terbarunya yaitu Samsung Smart Monitor.
Samsung Smart Monitor hadir sebagai monitor ‘Do-It-All’ pertama di dunia, dengan beresolusi tinggi yang menggabungkan monitor konvensional, portal hiburan dan media streaming, konektivitas mobile, serta kemampuan remote office dalam satu perangkat.
Ellya, Head of Display Business, Samsung Electronics Indonesia menjelaskan bahwa, Samsung Smart Monitor dirancang untuk memenuhi kebutuhan baru konsumen masa kini yang menyajikan fleksibilitas tinggi bagi para pelajar dan kaum profesional yang dinamis, yang mana sekarang banyak melakukan aktivitas bekerja, belajar, dan menikmati hiburan di rumah di era new normal.
“Work from home kini menjadi keseharian, pembelajaran jarak jauh pun masih banyak dilakukan, bahkan olahraga atau menonton yang dahulu dilakukan di gym dan bioskop pun berubah,” kata Ellya, Rabu, (06/01/21).
“Untuk itu, Samsung Smart Monitor menawarkan inovasi yang memberikan fleksibilitas untuk melakukan bermacam aktivitas di berbagai ruangan rumah, melalui satu perangkat,” tambahnya.
Dengan dukungan Tizen OS khas Samsung, Smart Monitor adalah sebuah layar inovatif yang dapat mendukung kerja, belajar, olahraga, ataupun menonton hiburan favorit terbaru. Bahkan, tanpa perlu disambungkan dengan PC. Konsumen tidak lagi perlu menggunakan berbagai perangkat, karena Smart Monitor ini menyatukan semua kebutuhan tersebut.
Sekecil apapun ruangan atau area di rumah, Samsung Smart Monitor dapat menyulapnya menjadi home office. Smart Monitor mudah dihubungkan dengan smartphone, laptop, bahkan PC tanpa perlu menggunakan sambungan kabel. Dengan mengetukkan smartphone Galaxy ke monitor melalui fitur Tap View, App Casting atau Screen Mirroring untuk perangkat Android, serta Apple AirPlay 2, pengguna bisa mirroring berbagai perangkat smartphone mereka ke Smart Monitor, untuk menikmati konten mobile di layar yang lebih luas.
Samsung Smart Monitor pun dapat mendukung produktivitas bekerja atau belajar sekalipun tanpa CPU. Dengan dukungan konektivitas Wi-Fi, monitor ini bisa menjalankan berbagai aplikasi Microsoft Office 365, sehingga pengguna bisa memeriksa, menyunting, dan menyimpan berbagai dokumen di cloud. Sangat cocok bagi para profesional yang dinamis, on-the-go, produktif di manapun mereka berada, dengan kenyamanan dan kemudahan yang dihadirkan cloud-based app.
Nikmati pula pengalaman gaming dengan layar luas dan lebar berkat Ultrawide Game View. Samsung Smart Monitor dapat menghadirkan aspek rasio 21:9, sehingga monitor bisa menampilkan konten yang didesain untuk widescreen, sehingga tak ada lagi bagian yang terpotong.
Samsung Smart Monitor tersedia dalam tipe M7 dengan resolusi 4K berukuran 32 inci pada harga Rp. 5.999.000,-. Preorder Samsung Smart Monitor dibuka pada tanggal 8-24 Januari 2021 di Samsung.com/id, Blibli, JD.id, Bhinneka.com, dan Shopee. Selama masa pre-order, pembeli akan mendapatkan bonus eksklusif berupa bundling Microsoft 365 Personal selama satu tahun dan Wireless Desktop 900 senilai Rp 1.600.000,-. (*)
- Pewarta : Angga/Tulus
- Foto : Istimewa
- Penerbit : Dwito