Dukung Pengembangan Pariwisata Banyuwangi, PLN Resmikan Listrik Triangle Diamond

BANYUWANGI_WARTAINDONESIA.co – Dukung kesuksesan pariwisata andalan Kabupaten Banyuwangi Alas Purwo & Desa Sukamade yang menawarkan pesona alam luar biasa, PLN UP3 Banyuwangi resmikan jaringan listrik Triangle Diamond Pariwisata Banyuwangi.

Peresmian jaringan listrik Triangle Diamond yang dilakukan pada Rabu, 19 Februari 2020 dihadiri langsung oleh Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas dan GM PLN UID Jawa Timur Bob Saril.

Bob Saril mengatakan bahwa, peresmian ini menjadi langkah lanjutan setelah sebelumnya, jaringan listrik diresmikan di Kawasan Gunung Ijen. Triangle diamond atau segitiga berlian. Dan, masuknya jaringan listrik ke wilayah Triangle Diamond ini menjadi salah satu wujud dukungan PLN terhadap perkembangan dan pertumbuhan pariwisata di Banyuwangi.

“Sekaligus, menunjang kebutuhan infrastruktur dasar dan tentunya mendorong perekenomian masyarakat khususnya di sektor pariwisata,” ucap Saril usai melakukan peresmian, Rabu, (19/02/20).

Menurut Saril, PLN siap mendukung dalam pembangunan investasi dan infrastruktur Kabupaten Banyuwangi dari segi kelistrikan. Pertumbuhan kelistrikan di Banyuwangi termasuk yang tertinggi di Jawa Timur dibandingkan dengan Kota/ Kabupaten lainnya yaitu sebesar 12%.

“Adanya pertumbuhan & perkembangan bisnis hotel dan cold storage di Banyuwangi menjadi salah satu faktor yang mendongkrak pertumbuhan kelistrikan di Banyuwangi. Hal ini tentunya menjadi perhatian bagi PLN terhadap pemenuhan kebutuhan listriknya,” terangnya.

Panjang jaringan listrik yang dibangun di Alas Purwo sepanjang 21.288 Meter Sirkuit, sementara di Desa Sukamade mencapai 12.247 Meter Sirkuit. Jaringan tersebut dibangun untuk memenuhi kebutuhan listrik sekitar kurang lebih 300 Kepala Keluarga yang bermukim disana. Selain itu, PLN juga memasang SPLU (Stasiun Penyedia Listrik Umum) yang terletak di Resort Pancur, sebagai sarana fasilitas umum di daerah wisata itu.

Dikesempatan yang sama, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyampaikan terima kasih kepada PLN yang telah membangun jaringan listrik di tiga titik destinasi wisata prioritas yang ada di Banyuwangi.

Baca Juga  The Grand Shooping Center Tahap Pertama Segera Buka Juli 2021

“Dengan terlistrikinya Triangle Diamond Banyuwangi ini, mewujudkan konsep dasar dari pengembangan pariwisata di Banyuwangi,” ungkap Azwar Anas.

Selain peresmian jaringan listrik Triangle Diamond, juga dilakukan penyaluran bantuan & santunan dari YBM PLN kepada dhuafa & anak yatim yang diberikan langsung oleh Bupati Banyuwangi setibanya di lokasi peresmian menjadi bentuk syukur dari terlistrikinya lokasi andalan pariwisata ini. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Potograper : Istimewa
  • Publisher : Dwito

You may also like...