Garda Oto Asuransi Astra Sabet Dua Penghargaan Sekaligus
JAKARTA_WARTAINDONESIA.co – Melalui produk asuransi mobil, Garda Oto Asuransi Astra kembali meraih penghargaan Indonesia Original Brand Awards 2022 dengan predikat Excellent dan Indonesia Best Brand Awards 2022 dengan predikat Platinum dari majalah SWA.
Indonesia Original Brands Award 2022 yang diselenggarakan oleh Majalah SWA dan Business Digest memberikan penghargaan kepada perusahaan dan merek asli Indonesia yang menunjukkan kinerja terbaik di tengah kondisi ekonomi Indonesia yang semakin menantang.
Head of PR, Marcomm & Event, Laurentius Iwan Pranoto menyampaikan terima kasih atas kepercayaan para pelanggan dan para pemangku kepentingan melalui apresiasi yang diberikan.
“Munculnya banyak tantangan baru pada tahun ini, membuat kami melangkah lebih cepat untuk beradaptasi,” ujar Iwan, Jumat, (02/12/22).
Namun, lanjut Iwan, Asuransi Astra termotivasi untuk terus berkomitmen dan menciptakan inovasi berkelanjutan demi memenuhi segala kebutuhan agar memberikan peace of mind kepada jutaan orang.
“Kami percaya dengan memberikan yang terbaik pasti juga membuahkan hasil yang baik pula dari tingkat kepuasan hingga loyalitas para pelanggan dan rekanan,” terangnya.
Penghargaan ini diberikan dengan harapan mendorong dan memperkuat perhatian perusahaan pada pentingnya program kepuasan, loyalitas dan advokasi pelanggan. Metodologi yang digunakan adalah dengan melakukan survei melalui wawancara secara langsung terhadap 5.000 responden di 6 Kota besar di Indonesia yakni Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan Makassar. Survei IOB 2022 memeringkat merek-merek asli Indonesia berdasarkan aspek Advocacy, Loyalty, dan Satisfaction.
Selanjutnya, penghargaan Indonesia Best Brand Awards (IBBA) 2022 oleh Majalah SWA, MARS Digital Indonesia dan Swanetwork diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada para brand Indonesia yang berhasil bertahan di tengah berbagai tantangan ekonomi dengan kinerja baiknya dalam mengembangkan produknya.
Garda Oto, asuransi mobil dari Asuransi Astra menunjukkan konsistensinya dalam memberikan rasa peace of mind kepada seluruh pelanggannya melalui berbagai macam inovasi dan terobosan dengan mengembangkan fitur-fitur layanannya yang berbasis digital.
Pelanggan dapat dengan mudah melakukan proses pembelian polis, lapor klaim, pemantauan status klaim, hingga akses layanan darurat Garda Siaga dan beragam fitur lainnya yang terdapat dalam mobile apps Garda Mobile Otocare dilengkapi dengan chatbot GarXia. Garda Oto juga menghadirkan Garda Akses di nomor 1500112 yang tersedia 24 jam, maupun dengan mengunjungi langsung Garda Center atau kantor cabang Asuransi Astra terdekat.
Selain kemudahan dalam klaim dan layanan lain, Garda Otopun didukung oleh kehadiran lebih dari 500 bengkel baik resmi maupun rekanan, kepastian penggunaan suku cadang asli dan garansi hasil perbaikan. (*)
- Pewarta : Angga/Tulus
- Foto : Istimewa
- Penerbit : Dwito