Perjalanan Mudik Lebaran 2025 Makin Nyaman Bersama KA Sancaka Utara New Generation

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya terus berkomitmen memberikan layanan terbaik sebagai wujud apresiasi dan terima kasih kepada seluruh masyarakat.

Kali ini, untuk memberikan rasa nyaman bagi para penumpang menjelang angkutan lebaran 2025, KAI Daop 8 Surabaya merubah sarana pada kelas bisnis di KA Sancaka Utara menjadi kereta ekonomi new generation modifikasi.

Transformasi tersebut akan dilakukan KAI Daop 8 Surabaya mulai 8 Maret 2025. Sehingga, nantinya mudik naik KA Sancaka Utara dari Surabaya ke Solo, Jogja, Cilaca  semakin seru dan nyaman.

Salah satu kelebihan dari sarana kereta ekonomi New Generation. (Foto : Istimewa/Warta Indonesia)

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengatakan bahwa, KAI terus berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan, terutama menjelang angkutan lebaran 2025. Salah satunya dengan meningkatkan pelayanan terhadap sarana KA Sancaka Utara relasi Surabaya Pasarturi – Cilacap.

“Sejak beroperasi pada 1 Februari 2025, KA Sancaka Utara memiliki stamformasi 4 kelas eksekutif dan 4 kelas bisnis dengan kapasitas 456 tempat duduk,” kata Luqman, Kamis, (07/03/25).

Menurut Luqman, mulai 8 Maret 2025 nanti, KA Sancaka Utara akan berganti stamformasi menjadi 4 kelas eksekutif dan 4 kelas ekonomi new generation dengan kapasitas 488 tempat duduk.

KA Sancaka Utara akan menggunakan kereta ekonomi new generation dengan kapasitas 72 tempat duduk dengan captain seat. Tidak hanya itu saja, beberapa kelebihan dari sarana kereta ekonomi New Generation telah ditambahkan. Diantaranya, Leg room lebih luas, Jenis kursi tipe captain seat dan bisa diatur kemiringannya (reclining), Dapat disesuaikan laju KA atau berhadapan (revolving), Dilengkapi dengan Public Information Display System (PIDS) yang dapat menampilkan jam dan suhu, Toilet dengan nuansa yang lebih mewah dan menggunakan kloset duduk hingga Nuansa interior lebih cerah.

Baca Juga  Perkuat Sinergi Kolaborasi, Asuransi Astra Selenggarakan MGO Awards 2022

Sejak beroperasi KA Sancaka Utara telah melayani 3.567 pelanggan selama bulan Februari, dengan keberangkatan dari Stasiun Surabaya Pasarturi pukul 07.00 wib dan tiba di Stasiun Cilacap pukul 15.58 wib.

“Hadirnya kereta ekonomi new generation ini merupakan salah satu bentuk peningkatan pelayanan pada pelanggan. Sekaligus, memberikan Customer Experience dengan menggunakan transportasi kereta api,” ungkap Luqman.

Berdasarkan data pemesanan tiket KA jarak jauh untuk periode masa Angkutan Lebaran 2025 atau 21 Maret hingga 11 April 2025 tercatat sebanyak 198.380 tiket dengan keberangkatan di Daop 8 Surabaya.

Untuk pemesanan tiket paling favorit terjadi di H-3 lebaran atau 28 Maret 2025 dengan 19.691 tiket yang terpesan saat ini. Sedangkan, untuk arus balik, tanggal paling favorit pemesanan pelanggan pada H+5 atau 6 April 2025, dengan 11.240 tiket yang telah dipesan.

KAI Daop 8 Surabaya mengimbau bagi masyarakat yang akan menggunakan transportasi kereta api untuk melakukan perjalanan pada masa angkutan lebaran, agar segera melakukan pemesanan sesegera mungkin, Sehingga, dapat memilih jadwal perjalanan KA dan juga tujuan yang diinginkan. (*)

  • Pewarta : Tulus Widodo
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Rizal IT

You may also like...