Belanja Tas Mewah “Hermes” Tanpa Khawatir Barang Palsu, Kunjungi SOI Gallerie
SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Maraknya pemalsuan produk produk mewah, membuat pecinta dan kolektor luxury bag seperti Hermes merasa was was serta khawatir saat ingin membeli produk tas impian tersebut.
Menjawab kekhawatiran para kolektor tersebut, SOI langsung meresmikan toko offline eksklusif pertama di Kota Surabaya “SOI Gallerie” pada Rabu, (13/12/23) di PTC Mall Surabaya lantai UG F3-10.
Spokesperson SOI Narita menjelaskan bahwa, kehadiran SOI Gallerie di Surabaya ini memberikan kemudahan para pecinta dan kolektor untuk mendapatkan produk produk tas mewah tanpa rasa khawatir barang palsu..
“Karena, sebagai destinasi utama belanja barang mewah yang berfokus pada brand Hermes, SOI terus berkomitmen terhadap otentisitas dan kepuasan pelanggan,” ucap Rita usai melakukan Grand Opening SOI Gallerie di PTC Mall Surabaya, Rabu, (13/12/23).
Untuk itu, lanjut Rita, SOI Gallerie hadir dengan koleksi eksotik yang lengkap dan Sales Assistant yang berpengalaman. Karena, SOI bertekad terus meningkatan level pengalaman belanja barang mewah di Surabaya.
“SOI Gallerie ini menjadi solusi bagi kolektor untuk mendapatkan tas idaman tanpa perlu menunggu lama. Dan pastinya SOI ingin melindungi pelanggan dari barang palsu,” terangnya.
Oleh karena itu, dalam kesempatan pembukaan SOI Gallerie, SOI juga memperkenalkan inisiatif revolusioner yaitu layanan Authentication Tas Mewah (fokus pada brand Hermes) pertama di Indonesia.
Layanan Authentication di SOI merupakan solusi komprehensif yang dirancang untuk melindungi pelanggan dari taktik nakal yang digunakan oleh para pembuat barang palsu.
Menurut hasil riset terbaru, fenomena “switching” telah menjadi ancaman serius bagi konsumen yang tidak menyadari bahwa produk yang mereka beli bukanlah produk asli, jika tidak membeli lewat Official Store brand tersebut.
“Dengan pengalaman lebih dari satu decade dibidang luxury, SOI memastikan bahwa setiap produk Hermes di raknya dijamin asli. Pelanggan dapat berbelanja dengan percaya diri, mengetahui bahwa mereka berinvestasi dalam produk Hermes yang asli,” ungkap Rita.
Pelanggan akan diajak merasakan langsung pengalaman berbelanja yang lebih nyaman. Serta, juga bisa menggunakan jasa Authentication SOI untuk barang barang yang tidak di beli di SOI.
Pembukaan SOI Gallerie menandai babak baru dalam ritel mewah di Indonesia, di mana otentisitas menjadi fokus utama. Layanan Otentikasi menetapkan standar baru untuk industri ini, menekankan komitmen untuk memberikan pelanggan pengalaman berbelanja barang mewah yang berkesan & terpercaya. (*)
- Pewarta : Tulus Widodo
- Foto : Tulus
- Penerbit : Dwito