
Indonesian Authentic Lunch Buffet ala Yello Hotel Jemursari Menggoda Selera
SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Demi memanjakan lidah pecinta kuliner khususnya para tamu istimewa, YELLO Hotel Jemursari Surabaya kembali menghadirkan sensasi baru lunch buffet dengan mengusung konsep Indonesian Authentic.
Indonesian Authentic Lunch Buffet ala Yello Hotel Jemursari ini menyajikan beraneka ragam menu istimewa masakan nusantara yang menggoda selera dan pastinya harga yang ramah dikantong.
Agnes Marcomm YELLO Hotel Jemursari mengatakan bahwa, program makan siang ini merupakan inovasi baru Yello Hotel untuk terus meningkatkan layanan kepada para tamu. Sekaligus, terus mengenalkan menu menu Indonesia yang kaya akan citarasa istimewa.
“Dengan menghadirkan masakan rumahan yang memiliki citarasa luar biasa ini diharapkan memberikan kesan tersendri bagi masyarakat Indonesia saat berkunjung di Surabaya,” kata Agnes, Sabtu, (31/10/20).
Masakan yang diolah langsung oleh Chef Basori ini, lanjut Agnes, menggunakan bumbu dan rempah rempah tradisional khas Indonesia. Sehingga, menciptakan aroma masakan yang khas rumahan.
Terdapat 25 jenis makanan dan minuman yang disajikan di Indonesia Authentic Lunch Buffet ini. Mulai dari Appetizer rujak uleg, gado-gado, bakso, Main Course nasi jagung, oseng kangkung, lodeh manisa, asem asem gurami, tongseng krecek, rempah tahu, lawuh udang. Serta, ada aneka roti, orange cake, chocolate cake, banana muffin, hingga makanan penutup berupa aneka es cincau, dawet ayu, es kopyor, aneka buah dan aneka jus
“Menariknya lagi, kita juga menyajikan menu andalan yaitu carving ayam kraton dan live cooking mie kluntung serta lontong balap Suroboyo yang dijamin menambah selera makan siang,” terangnya.
Demi menjaga kenyamanan dan keamaman para pengunjung, Yello Hotel Jemursari juga tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan dengan mewajibkan menggunkan masker, cuci tangan serta face shield dan sarung tangan bagi seluruh karyawan saat melayani tamu.
Untuk dapat menikmati Indonesian Authentic Lunch Buffet di Wok n Tok Resto Yello Hotel Jemursari ini pengunjung cukup mengeluarkan budget Rp 78.000 nett/orang. Pengunjung sudah dapat menikmati hidangan makan siang sepuasnya.
“Namun, untuk sementara ini, Indonesian Authentic Lunch Buffet hanya dapat dinikmati hari Sabtu saja mulai pukul 11.00-14.00 wib. Ayo .. ajak rekan sahabat maupun sodara menikmati serunya makan siang di Yello Hotel Jemursari,” ungkap Agnes.
Serunya lagi, selain menikmati kelezatan Lunch Buffet para pengunjung juga disegarkan dengan kejutan penampilan Flash Mob yang ditampilkan oleh Crew YELLO. Sehingga, suasana makan siang semakin meriah dan tidak membosankan. (*)
- Pewarta : Tulus W
- Foto : Tulus
- Penerbit : Dwito