The Onsen Hot Spring Resort Tawarkan Liburan Seru ala Jepang

BATU_WARTAINDONESIA.co – Bosan liburan di pusat kota atau pusat perbelanjaan. Pengen menghabiskan waktu weekend bersama keluarga tapi dengan suasana yang berbeda serta memiliki spot spot photo yang keren dan instagramable.

Mungkin The Onsen Hot Spring Resort Batu yang berada di kawasan Batu Malang Jawa Timur ini bisa menjadi alternative tepat buat liburan seru dan berkesan bersama keluarga atau pasangan tercinta.

Pasalnya, The Onsen Hot Spring Resort Batu ini menawarkan staycation seru dan menarik ala Jepang. Ditambah lagi, suasana alam yang sejuk dan segar serta view pegunungan yang menambah indah suasana.

Seperti yang dirasakan oleh Tulus Jurnalis saat staycation bersama tim Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Jawa Timur beberapa waktu lalu, Sabtu, (25/12/21).

“Saya berasa seperti liburan di Jepang. Karena, The Onsen Hot Spring Resort tempatnya keren, menarik dan yang pasti instagramable banget. Banyak spot spot photo ala Jepang yang bikin menarik untuk dijadikan momen istimewa,” kata Tulus, Sabtu, (01/01/22).

The Onsen Hot Spring Resort Batu merupakan satu satunya resort dengan kolam rendam air panas alami bernuansa Jepang di Indonesia. Terlebih, dengan letak yang strategis dan pemandangan alam pegunungan yang hijau ini menjadikan The Onsen Hot Spring Resort  tempat yang ideal untuk berlibur bersama keluarga atau pasangan tercinta.

“Serunya lagi, kita bisa berfoto dengan latar belakang suasana Negeri Matahari dengan menggunakan baju Yukata. Dimana, baju tradisional Jepang ini bisa kita sewa,” terangnya.

Selain menawarkan spot photo yang menarik, The Onsen Hot Spring Resort juga memiliki beberapa fasilitas seru. Diantaranya, Golf Car transpotasi, meeting room, restaurant, yukata rent, japanese garden, dan chaya tea house.

Baca Juga  Kuliner Nusantara ala Hotel 88 Kedungsari Bikin Kantong Aman Bukber Nyaman

The Onsen Hot Spring Resort memiliki 24 Cottage yang bertemakan “Ryokan” atau biasa disebut penginapan khas jepang yang terdiri dari 6 Executive Suite Cottage 3 bedrooms dan 18 Deluxe Suite Cottage 2 bedrooms. Dimana, setiap bedrooms bisa diisi 2 orang. Dan setiap bedrooms memiliki fasilitas seperti living room, bench, mini bar, tatami floor, dining table, led tv, bath robe, hot water, coffee maker, internet wifi, private balcony dan futton bed.

Pada masing masing cottage pengunjung bisa menikmati berendam di Private Onsen yang di isi dengan sumber air panas belerang alami dengan pemandangan alam Kota Wisata Batu yang sangat menawan.

Untuk mempercantik suasana, The Onsen juga memiliki Taman Jepang, Kolam Ikan Koi dan Chaya Tea House tempat untuk tamu bersantai dan menikmati udara segar yang disediakan untuk upacara minum teh tradisional khas Jepang dengan suasana pedesaan. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Foto : Tulus
  • Penerbit : Dwito

You may also like...