Aisah Dahlan Dokter Inspiratif Akan Berbagi Cerita di Surabaya, Ini Jadwalnya
SURABAYA || WARTAINDONESIA.co – Sosok dokter inspiratif yang dikenal luas di bidang agama dan kesehatan yaitu Dr Siti Aisah Dahlan Hussein CHt., CM., NLP atau lebih akrab disapa Ustadzah Aisyah Dahlan ini akan hadir di Kota Surabaya.
Menariknya, Ustadzah Aisyah Dahlan hadir bersama artis cantik Paula Verhoeven untuk berbagi cerita dalam Deep Talk Session bertema “Ketika Cinta Lelah: Menemukan Kembali Soulmate Dalam Pernikahan” yang diadakan pada Minggu, (25/01/26) mendatang di Morazen Surabaya.
Perlu diketahui, event Deep Talk Session ini merupakan persembahan PT Panglima Ekspres: Biro Perjalanan Haji dan Umrah dan PT CASS (Cahaya Abadi Sahabat Surga) sebagai ajang edukasi untuk masyarakat muslim.
Aisyah Dahlan keturunan suku Bugis ini merupakan dokter dan juga seorang ustadzah yang banyak menginspirasi orang dengan berbagai tips psikolog dan neuroparenting yang dibagikan di media sosial
Dalam setiap materi yang disampaikan, Ustadzah Aisah Dahlan selalu mengaitkan sisi keilmuan dari sudut pandang agama Islam. Sehingga, membuat banyak orang merasa terinspirasi dan terbuka pemikirannya.
Dalam kesempatan event tersebut, Ustadzah Aisah Dahlan akan membahas bagaimana cinta juga bisa lelah. Rasa ini muncul karena pasangan terjebak dalam rutinitas, kejenuhan hingga datangnya orang ketiga.
Selain itu, praktisi neuroparenting skill ini juga akan memberikan tips dan trik bagi mereka yang berada di posisi tersebut.
Meski begitu, ulasan maupun solusi yang diberikan dr Aisah Dahlan bukan hanya untuk mereka yang sudah berumahtangga, tapi juga bagi pasangan yang akan menuju jenjang pernikahan ataupun yang pernah gagal.
Sementara, Paula Verhoeven akan tampil dalam sesi Heart to Heart. Dimana, Ibu dua anak yang juga berprofesi sebagai model itu akan mengungkap kehidupan pribadinya, termasuk saat berada di masa-masa sulit.
Mantan istri Baim Wong itu juga akan menceritakan perjalanan hijrah dan bagaimana ia bisa tetap istiqomah hingga sekarang.
Selain Paula Verhoeven dan dr Aisah Dahlan, hadir pula Ustad Marzuki Imron dalam sesi Spiritual Talk. Serta, akan ada CEO Panglima Ekspres Andre Virgantara dan CEO CASS Donnie Utama yang akan sharing pengalaman tentang keluarga menjadi support utama dalam kesuksesan bisnis. (*)
- Pewarta : Tulus Widodo
- Foto : Istimewa
- Editor : Rizal IT