“Buaya Petarung” Yonif 1 Marinir Laksanakan Perang Jarak Dekat

SIDOARJO_WARTAINDONESIA.co – Dalam rangka mengasah dan mempertajam naluri tempur, Prajurit Petarung Yonif 1 Marinir yang memiliki julukan “Buaya Petarung” ini laksanakan Drill Pertempuran Jarak Dekat (PJD).

Drill Pertempuran Jarak Dekat yang dilaksanakan pada Jumat, (22/10/21) di ruang Kompi Marabunta Yonif 1 Marinir Sidoarjo ini melaksanakan pembebasan sandera yang dilakukan oleh musuh.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M. Tr.Opsla mengatakan bahwa, kegiatan tersebut merupakan pengaplikasi dilapangan dengan  mempraktekkan teknik dan taktik serta tugas perorangan yang selama ini diajarkan.

“Seluruh prajurit Yonif 1 Marinir harus tetap semangat dalam latihan. Serta, manfaatkan  kesempatan  ini dengan baik dan selalu memahami setiap tugas saat melaksanakan latihan,” tegas Letkol Marinir Akhmad, Jumat, (22/10/21).

Dijelaskan juga, Perang Jarak Dekat (PJD) merupakan keahlian yang sangat dibutuhkan bagi prajurit dalam melaksanakan Operasi Perang Kota maupun pembebasan sandera.

Selama melaksanakan kegiatan, prajurit tetap mengutamakan faktor keselamatan, keamanan, kecepatan dan ketepatan dalam membidik. Dimana, diharapkan prajurit bisa mengaplikasikan disaat latihan ataupun penugasan nantinya. (*)

  • Pewarta : Eko First
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Dwito
Baca Juga  Asah Ketangkasan, Petarung Yonif 5 Brigif 2 Laksanakan Halang Rintang

You may also like...