ITS Terus Mendorong Alumni Bersinergi Dalam Penguatan Riset dan Inovasi

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Reuni bukan hanya sebagai ajang nostalgia. Namun, menjadi wadah untuk menjembatani dan mempererat tali silaturahmi serta memperkuat kontribusi bagi alumni Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) yang tersebar di penjuru Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Rektor ITS Prof Dr (HC) Ir Bambang Pramujati ST MSc Eng PhD saat menghadiri acara Reuni Akbar Alumni ITS 2025 pada Minggu, (09/11/25) di Grha Sepuluh Nopember ITS mendampingi Menteri Pertanian RI Dr Ir H Andi Amran Sulaiman MP.

Rektor ITS Prof Dr (HC) Ir Bambang Pramujati menyampaikan bahwa, gelaran Reuni Akbar bertema “Merajut Kebersamaan, Menguatkan Kontribusi” ini turut menjadi momentum untuk membangun sinergi antara Kampus Pahlawan dan alumninya.

“Melalui kegiatan ini, kami mendorong alumni untuk bersinergi dalam penguatan riset dan inovasi,“ ucap Bambang.

Bambang menambahkan, arah pengembangan ITS ke depan berfokus pada inovasi berdampak bagi masyarakat. Visi tersebut akan semakin kuat apabila ditopang oleh alumni yang memiliki pengalaman, jejaring, dan sumber daya di berbagai bidang.

“Peran alumni menjadi kunci agar inovasi ITS tak berhenti di karya tulis ilmiah, tetapi juga membawa dampak bagi masyarakat,” tutur Guru Besar Teknik Mesin ITS ini mengingatkan.

Rektor ITS juga mengapresiasi kiprah alumni wirausahawan yang membuka ruang pembinaan bagi mahasiswa ITS. Peran tersebut dinilainya sejalan dengan visi ITS menuju Entrepreneurial University. Dimana, kolaborasi ini menjadikan ilmu dari bangku kuliah lebih aplikatif, sekaligus menciptakan peluang ekonomi baru di masyarakat.

Menteri Pertanian Dr Ir H Andi Amran Sulaiman mengapresiasi kiprah alumni ITS. Ia menilai bahwa inovasi alumni ITS di bidang pertanian berkontribusi dalam penguatan ketahanan pangan nasional. Selain itu, berbagai inovasi mereka juga berdampak langsung bagi masyarakat di bidang agrikultur.

Baca Juga  Sampo Kemangi Inovasi Mahasiswa UNAIR Raih Medali Perak di Ajang WINTEX

Dalam rangkaian acara tersebut, ITS juga menganugerahkan Ikatan Alumni (IKA) Award sebagai bentuk apresiasi kepada para alumni kehormatan. Penghargaan diberikan kepada tujuh mantan Ketua IKA ITS dan mantan Ketua Senat IKA ITS atas peran mereka dalam menumbuhkan solidaritas, memperluas jaringan, dan memperkuat kontribusi alumni bagi almamater.

Ketua IKA ITS Ir Wiluyo Kusdwiharto ST MBA IPU ASEAN Eng menegaskan pentingnya kebersamaan sebagai energi utama keberlanjutan inovasi. Ia menilai, hubungan antara kampus dan alumni harus bertransformasi dari sekadar hubungan emosional menjadi hubungan kolaborasi.

Semangat kebersamaan alumni juga tercermin melalui kontribusi terhadap Dana Abadi ITS yang menunjukkan pertumbuhan positif setiap tahunnya. Pada kesempatan ini, alumni Teknik Sipil ITS tahun 1995 juga menyalurkan bantuan dana sebagai wujud kepedulian terhadap keberlanjutan program. (*)

  • Pewarta : Tulus Widodo
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Rizal IT

You may also like...