OSIS Elyon School Lakukan Gerakan Sosial Penyetaraan Pendidikan

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) Elyon Christian School lakukan gerakan penyetaraan pendidikan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sekolah sekolah yang minim akan fasilitas pendukung pendidikan.

Ketua OSIS Elyon Christian School, Robin Sanjaya mengatakan bahwa, gerakan ini sebagai salah satu langkah untuk terus meningkatkan empati dan jiwa kepedulian para siswa terhadap sesama. Terutama, dalam hal pendidikan.

“Kami OSIS Elyon Christian School merasa terpanggil ketika melihat masih banyak sekolah sekolah di Surabaya yang minim akan fasilitas pendukung pendidikan. Sehingga, menghambat para siswa untuk belajar dan berkreatifitas di sekolah,” kata Robin saat dijumpai di Elyon Christian School, Senin, (06/02/23).

Untuk itu, lanjut Robin, melalui program sociopreneurship Elyon Christian School mengajarkan para siswa untuk belajar menjadi entreprenurship berjiwa sosial. Agar, bisa belajar berbisnis dengan tujuan bisa membantu orang lain yang membutuhkan uluran tangan. Salah satunya adalah menyetarakan fasilitas pendidikan.

“Agar kita bisa membantu sekolah sekolah yang minim failitas, OSIS melakukan bisnis dengan berjualan merchandise,” terangnya.

Bermodalkan gambar, konsep dan ide karya para siswa, OSIS Elyon Christian School lalu berjualan. Dan, akhirnya berhasil mengumpulkan dana hingga jutaan rupiah yang telah dilakukan sejak bulan Desember 2022. Dana yang terkumpul tersebut lalu didonasikan kepada sekolah yang membutuhkan.

“Setelah dana terkumpul, kami lalu melakukan survey untuk menyalurkan donasi tersebut ke sekolah mana yang paling layak diberikan bantuan. Lalu, kami memutuskan menyalurkan bantuan dana tersebut kepada sekolah “Kr. Aletheia” Surabaya,” terangnya.

Janice & Regina perwakilan panitia Charity Magical Christmas OSIS SMA Elyon Christian School mengaku bangga dan senang bisa menjadi bagian kegiatan sosial melalui program sociopreneurship.

Baca Juga  Sambut Bulan Bahasa, Elyon Ajak Siswa Aktif Berbahasa Indonesia

“Kami bersyukur, berawal dari rasa peduli demi tujuan penyetaraan fasilitas pemdidikan, OSIS Elyon Christian telah berhasil menggalang dana hingga jutaan rupiah dari penjualan merchandise yang kami design sendiri,” ungkap Janice.

Dana yang telah terkumpul tersebut kemudian disalurkan ke Sekolah Kr. Aletheia Surabaya berupa berbagai macam peralatan penunjang pembelajaran yang diperlukan oleh sekolah. Diantaranya, meja lipat, papan tulis kaca, smart tv dan beberapa peralatan olahraga. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Dwito

You may also like...