Gandeng Sanosil Indonesia, Wartawan Surabaya Gelar Aksi Sosial Berbagi Kebahagiaan

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Dampak dari pandemi virus corona (Covid-19) sangat berimbas terhadap perekonomian Indonesia. Terutama, bagi para pekerja berpenghasilan harian. Terlebih, dengan adanya intruksi pemerintah untuk menerapkan  himbauan wajib Work From Home.

Namun, tidak sedikit masyarakat masih tetap menjalankan aktifitasnya seperti ojol, supir taxi dan pekerja lainnya yang hanaya mendapatkan upah harian demi memenuhi kebutuhan hidup keluarga.

Melihat kondisi tersebut, wartawan/jurnalis Lifestyle Surabaya yang tergabung dalam komunitas Jurnalis Lifestyle Berbagi (JLB) tergugah untuk menggelar aksi sosial berbagi kebahagiaan bersama pekerja harian.

Kali ini, JLB menggandeng Sanosil Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang alat kesehatan pada Jumat, 10 April 2020 membagi bagikan Hand Sanitizer dan nasi bungus di sepanjang area Plaza Marina Surabaya.

Lukman selaku Koordinator Jurnalis Lifestyle Berbagi mengaku bahwa aksi sosial ini merupakan bentuk kepedulian jurnalis Lifestyle dan Sanosil Indonesia terhadap masyarakat kurang mampu. Terutama, para pekerja yang terdampak Covid-19.

“Selain hand sanitizer kami juga membagikan 100 paket nasi bungkus. Dimana, akan selalu kami jadwalkan turun ke jalan setiap hari Jumat. Dan, titik target selalu berpindah pindah. Supaya, semua mendapatkan kebahagiaan,” kata Lukman usai melakukan aksi sosial, Jumat, (10/04/20).

Dikesempatan yang sama, Product Manager Wahana Gumilang Group, yang merupakan perusahaan perwakilan Sanosil Indonesia, Gilang Pratama, menambahkan, bahwa, pihaknya akan terus berkomitmen menggandeng banyak lintas komunitas ataupun lembaga sosial, termasuk jurnalis dan media untuk menggelar aksi sosial.

“Mengapa kita membagikan Hand Sanitizer, disamping karena barang tersebut sudah langka dan mahal, kita juga berharap masyarakat terbiasa hidup bersih dengan sering mencuci tangan. Sehingga, terhindar dari berbagai penyakit. Terutama Covid-19,” terang Gilang.

Gilang berharap, apa yang telah dilakukan bersama Jurnalis Lifestyle Berbagi ini dapat memberikan berkah dan dampak positif bagi masyarakat. Serta bisa menjadi contoh bagi yang lain.

Baca Juga  Pengendara Nekat Masuki Wilayah Bertuliskan “Anda Memasuki Zona Merah Covid-19”

“Karena, kita hidup harus saling berbagi dan saling menguatkan,” ungkapnya.

Dalam aksi tersebut, JLB dan Sanosil Indonesia menbagi bagikan bingkisan kecil kepada para pengemudi ojek online, pengemudi taksi dan serta beberapa pedagang dan penjaga parkir serta penambal ban. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Potograper : Istimewa
  • Penerbit : Dwito

You may also like...