
Jirayut DAA Sang “Baby Boy” Sapa dan Hibur Fans Tercinta di Kota Surabaya
SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Berkat program Dangdut Academy Asia 3 Indosiar, artis yang memiliki nama Jirayut DAA semakin tenar dan dikenal banyak masyarakat Indonesia. Termasuk, fans yang berada di Kota Surabaya.
Mengobati rasa kangen para fans, “Baby Boy” asal Thailand kembali hadir menyapa dan menghibur masyarakat Kota Surabaya dengan menggelar Meet & Greet pada Jumat, 28 Februari 2020 di Royal Plaza Surabaya.
Verno Nitiprodjo selaku Head of Program Communication Indosiar menyampaikan bahwa, Indosiar sebagai rumah berbagai ajang pencarian bakat telah banyak menghasilkan bintang bintang yang sukses di industri hiburan tanah air.
“Salah satunya melalui program Dangdut Academy Asia 3 yang telah membesarkan nama Jirayut DAA,” ucap Verno, Jumat, (28/02/20).
“Kali ini Indosiar secara spesial menghadirkan Jirayut DAA ke Surabaya. Sang Baby Boy akan hadir menyapa dan menghibur pemirsa setia Indosiar di Surabaya dengan candaan lucu menarik khasnya serta membawakan single nya “Jambret Cinta”,” sambungnya.
Program program terbaik yang dihadirkan untuk masyarakat termasuk kehadiran Sang Baby Boy di Kota Surabaya merupakan bentuk apresiasi dan terima kasih Indosiar kepada para pemiras setia Indosiar.
“Kehadiran bintang-bintang Indosiar di layar kaca setiap harinya telah memiliki tempat tersendiri di hati pemirsa. Indosiar secara langsung menghadirkan Jirayut untuk berterimakasih dan lebih mendekatkan diri bagi pemirsa setia di Surabaya,” terangnya.
Sukses mengikuti ajang pencarian bakat, Jirayut juga sukses dengan aksinya sebagai Host diberbagai program Indosiar seperti DA Asia 5, LIDA 2019, Festival Ramadhan 2019, D’Star, Panggung Gembira Indosiar, Semarak Indosiar, LIDA 2020 dan masih banyak lagi
Mella (20) warga Surabaya yang turut menyaksikan aksi panggung Jirayut DAA di Royal Plaza Surabaya mengaku senang, bangga dan terharu bisa melihat secara langsung penampilan artis pujaannya.
“Mendengar ada info Jirayut bakalan hadir di Surabaya pukul 16.00 wib saya langsung meluncur dan rela menunggu sejak pukul 14.00 wib. Saya suka melihat gaya Jirayut DAA. Muda, imut dan pintar. Pokoknya keren deh mas,” seru Mella sambil tersenyum.
Dalam aksinya di Surabaya, Jirayut juga berbagi kebahagian bagi para pemirsa setia Indosiar dalam program Sebar TV. Jirayut akan bagi-bagi televisi LED 32 inch bagi 10 pemirsa beruntung yang kedapatan sedang menyaksikan tayangan Indosiar di rumahnya dan berhasil menjawab pertanyaan seputar program-program Indosiar.
Sebelumnya dalam rangka ulang tahunnya yang ke-25 Indosiar juga telah memberikan kejutan televisi kepada 125 pemirsa di berbagai kota di Indonesia pada akhir tahun 2019 lalu. (*)
- Pewarta : Tulus W
- Potograper : Tulus
- Publisher : Dwito