Ini Keseruan Cooking Competition ARTOTEL TS Suites Bersama Ibu Ibu Hebat

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Sososk ibu adalah pahlawan hebat bagi kelurga. Dimana, kehadirannya mampu menghangatkan dan merubah dunia menjadi lebih berwarna.

Oleh karena itu, sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih menyambut Hari Ibu Nasional, ARTOTEL TS Suites Surabaya mengajak ibu ibu seru seruan mengikuti kegiatan “Cooking Competition” membuat kue tart dari  puding pada, Sabtu, (14/12/24) di Onedeck Gastropub.

Bella Austin, Marketing Communication Manager ARTOTEL TS Suites Surabaya mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan terima kasih kepada para ibu hebat yang tidak pernah lelah membuat perubahan hebat di keluarga.

FOTO : TULUS Chef Pastry ARTOTEL TS Suites Surabaya Tunjukkan Cara Membuat Kue Tart berbahan dasar puding

“Melalui kompetisi ini menjadi ajang hiburan dan kreatifitas para ibu. Karena, beliau beliau juga membutuhkan Me Time,” kata Bella Sabtu, (14/12/24).

Dalam kompetisi ini, lanjut Bella, Chef Tholib selaku chef pastry dari ARTOTEL TS Suites Surabaya juga hdir memberikan demo singkat cara membuat kue tart dari bahan dasar puding agar bisa menjadi dissert yang enak dan nikmat untuk keluarga.

Diawali dengan membuat beberapa rasa puding dengan cetakan yang sama dan nantinya akan ditumpuk menjadi beberapa lapisan puding hingga membentuk seperti kue tart. Kemudian ditambahkan toping seperti fla, coklat serut dan beberapa buah-buahan untuk mempercantik penampilan dari kue tart pudding tersebut.

Tholib, Chef Pastry ARTOTEL TS Suites Surabaya menjelaskan, kompetisi membuat kue tart ini ditujukan untuk ibu-ibu dalam rangka menyambut hari ibu di bulan Desember ini. Kue tart kali ini memang sedikit berbeda, dengan menggunakan bahan dasar pudding.

“Kami harap ibu-ibu yang ikut serta dapat membuat ini dirumah karena selain mudah untuk dibuat, anti gagal, dan rasanya pasti enak,” terang Chef Tholib.

Kompetisi memasak yang diikuti oleh kurang lebih 20 ibu-ibu dari Warakawuri ini juga bertujuan untuk menambahkan tingkat kreativitas bagi para peserta.

Baca Juga  Meriahkan Hari Ibu, Hotel Deka Ajak Anak Anak Tuangkan Kasih Sayang Lewat Warna

“Semua peserta akan mendapatkan goodie bag dan akan ada 1 pemenang yang nantinya mendapatkan makan malam gratis pada pergantian malam tahun baru untuk 2 orang serta 2 goodie bag tambahan spesial untuk peserta dengan hasil terfavorit,”ungkap Bella. (*)

  • Pewarta : Tulus Widodo
  • Foto : Tulus
  • Penerbit :Rizal IT

You may also like...