Sampoerna Academy Grand Pakuwon Hadir Penuhi Tantangan Pendidikan Berkuaitas di Surabaya

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Demi menjawab tantangan kemajuan dunia pendidikan di abad 21 khususnya pendidikan berkualitas terbaik, pionir STEAM Sampoerna Academy hadirkan sekolah kedua di Surabaya.

Sampoerna Academy, Grand Pakuwon merupakan sekolah internasional terbaru dan terbesar yang berlokasi di Grand Pakuwon Surabaya ini menawarkan pendidikan berstandar internasional dan berkualitas terbaik serta dipersiapkan untuk semua tingkat pendidikan, mulai dari early learning hingga lanjut.

John Murphy, Principal of Sampoerna Academy Surabaya mengungkapkan, mengatakan bahwa, Sampoerna Academy, Grand Pakuwon siap menjawab kebutuhan pendidikan generasi muda di era abad 21.

“Karena, didukung dengan lebih dari 30 ruang kelas ultra-modern dan fasilitas indoor serta outdoor berstandar internasional abad ke-21, Sampoerna Academy, Grand Pakuwon siap membuka pintu kelasnya di tahun ajaran baru 2022 mendatang,” ucap John, Kamis, (02/12/21).

“Kami terus berupaya menyediakan lingkungan belajar yang aman, peduli, dan kolaboratif serta mendukung proses pembelajaran dengan menggunakan pendekatan STEAM (Science, Technology, Engineering, Arts, dan Mathematics),” imbuhnya.

Selain memberikan pembelajaran berstandar internasional yang menggunakan pendekatan STEAM dan berfokus pada pengembangan kompetensi 5C pada siswa, yaitu komunikasi (communication), kolaborasi (collaboration), kreativitas (creativity), kemampuan berpikir kritis (critical thinking), dan karakter (character), Sampoerna Academy juga menyediakan fasilitas sekolah yang lengkap dan mampu mendukung perkembangan akademis ataupun non akademis siswa.

Sampoerna Academy, Grand Pakuwon didesain dengan cermat, efisien, serta dilengkapi berbagai fasilitas pendidikan berstandar tinggi. Seperti, ruangan kelas luas dan nyaman, lapangan sepak bola dan bola basket, kolam renang, music and dance room, outdoor playroom, serta ruang serbaguna untuk mendukung beragam aktivitas para siswa.

“Selain itu, Sampoerna Academy, Grand Pakuwon dilengkapi fasilitas laboratorium lengkap yang terpisah untuk Biologi, Kimia, dan Fisika. Ini merupakan salah satu penerapan dari metode STEAM di Sampoerna Academy,” ungkap John. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Dwito
Baca Juga  Universitas Muhammadiyah Malang Miliki Pusat Sumber Belajar Berbasis Teknologi

You may also like...