
New Xpander Siap Manjakan Mobilitas Masyarakat Jawa Timur
SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia akan mobil yang tangguh dan handal disegala medan, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali menghadirkan model mobil Xpander terbaru yakni New Xpander dan New Xpander Cross.
Kedua model mobil Xpander tersebut merupakan pengembangan dan penyempurnaan dari model Xpander sebelumnya. Keduanya hadir dengan tampilan baru, baik dari bagian eksterior maupun interiornya.
Hal tersebut dipaparkan President Director PT MMKSI Naoya Nakamura dalam acara Virtual Media Conference New Xpander 22 MY pada Senin, (15/11/21).
Naoya Nakamura mengatakan bahwa, Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross resmi hadir sejak 8 November 2021 di Indonesia untuk turut meramaikan pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.
“Tingginya minat masyarakat akan mobil Xpander, membuat PT MMKSI kembali menghadirkan New Xpander dengan perubahan yang lebih maksimal. Baik, eksterior maupun interiornya,” kata Nakamura, Senin, (15/11/21).
Apaligi, lanjut Nakamura, Xpander pernah mendapatkan 22 penghargaan bergengsi termasuk Car Of The Year Award, dan The Best Resale Value Awards. Hal ini semakin memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa Mitsubishi Xpander adalah mobil impian kelurga.
“New Xpander dan New Xpander Cross hadir lebih mewah dan lebih nyaman dengan desain dan fitur yang berbeda,” terangnya.
Pada New Xpander, Mitsubishi menghadirkan banyak ubahan pada bagian eksterior dan interiornya. Dari sisi tampilan, Xpander baru ini memiliki desain grille dan bumper depan baru, serta lampu depannya yang menggunakan desain T-Shape LED. Kemudian ukuran velgnya pun sekarang lebih besar, dari semula 16 inci menjadi 17 inci, ditambah dengan desain baru. Xpander terbaru ini juga sudah dilengkapi electric tailgate door handle. Ground clearance Xpander terbaru ini sekarang lebih tinggi, yakni 220 mm.
Masuk ke bagian kabin, New Xpander kini memiliki tampilan yang lebih mewah berkat penggunaan soft pad pada dasbor dan door trimnya. Lalu setirnya juga menggunakan desain baru dan bagian interior mobil ini dibalut kombinasi Black & Brown dan Black Dark Beige.
Kemudian pada tipe GLS dan Exceed menggunakan head unit berukuran 7 inci, sedangkan pada tipe Sport dan Ultimate kini head unitnya lebih besar, yakni 8 inci. AC-nya sudah digital, desain meter cluster yang lebih modern, dan di kursi baris kedua sekarang sudah ada arm rest yang dibisa dilipat.
Xpander facelift ini sudah menggunakan sistem transmisi CVT dan suspensinya sudah ditingkatkan. Tidak ketinggalan sejumlah fitur keselamatan seperti Electronic Parking Brake + Brake Auto Hold (BAH), Cruise Control, Speed Sensing Door Lock, Auto Stop and Go, RISE Body, Hill Start Assist, Active Stability Control, hingga Emergency Stop Signal (ESS).
“Berbeda dengan Xpander terbaru, pada Xpander Cross facelift tidak terlalu banyak perubahan pada eksteriornya, hanya penggunaan grille baru yang kini berwarna black metallic. Namun perubahan signifikan hadir pada bagian interiornya,” tandasnya.
Mitsubishi NEW Xpander hadir dalam 7 (tujuh) varian yakni, Xpander Ultimate CVT, Xpander Sport CVT, Xpander Sport MT, Xpander Exceed CVT, Xpander Exceed MT, Xpander GLS CVT, Xpander GLS MT.
Sedangkan, Mitsubishi NEW Xpander Cross hadir dalam 3 (tiga) varian yakni Xpander Cross Premium Package CVT, Xpander Cross CVT, dan Xpander Cross MT.
Untuk harga di Jawa Timur, Mitsubishi New Xpander dibanderol mulai Rp. 284.500.000 dan New Xpander Cross mulia Rp. 320.550.000. (*)
- Pewarta : Tulus W
- Foto : Tulus
- Penerbit : Dwito