Manjakan Lidah Pecinta Kuliner, The Alana Malioboro Hadirkan Masakan Khas Nusantara

YOGYAKARTA_WARTAINDONESIA.co – Kuliner nusantara dengan bumbu dan rempah tradisional menjadikan setiap masakan memiliki citarasa yang luar biasa lezat dan menggugah selera bagi siapa saja.

Untuk itu, menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-77, The Alana Malioboro Hotel & Conference Center kembali manjakan lidah pecinta kuliner dengan menghadirkan menu baru Masakan Khas Nusantara.

Joezar Rinaldi, General Manager The Alana Malioboro mengatakan, bahwa, hampir semua lidah masyarakat Indonesia menikmati beragam sajian masakan khas nusantara yang memiliki cita rasa lezat dengan bumbu komplit dan beragam.

“Nah, bertepatan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, The Alana Malioboro ingin mengajak masyarakat dan pecinta kuliner untuk bereksplorasi dengan bermacam macam sajian menu makanan khas Nusantara yang bisa dinikmati sepuasnya dengan harga yang sangat terjangkau,” ucap Joezar, Jumat, (12/08/22).

Menurut Joezar, akan ada sajian berbagai macam puluhan menu khas Nusantara di Prawiro Restaurant The Alana Malioboro untuk memuaskan lidah pecinta kuliner. Diantaranya, Salad Medan, Mie Goreng Jogja, Pepas Ikan Tongkol, Soto Mie Bogor, Nasi Campur Bali dan macam-macam hidangan lain. Serta, lengkap dari hidangan pembuka sampai penutup serta live stall.

“Semua masakan nusantara diolah dan dimasak secara hygienis dan sehat oleh chef terbaik The Alana Malioboro dengan menggunakan bumbu dan rembah tradisional. Agar, menciptakan citarasa masakan yang lezat dan menggugah selera,” terangnya.

Hanya dengan harga spesial IDR 77.000 nett/orang, para tamu sudah dapat menikmati seluruh sajian masakan khas Nusantara sepuasnya. Termasuk, Mixology sharing session dengan Mixologist ternama pemenang BIC 2021.

Dimana, nantinya pada tanggal 17 Agustus 2022 pukul 12.00-15.00 wib akan ada acara Archipelago Buffet & Mixology Di Prawiro Restaurant The Alana Malioboro dengan konsep sesi sharing dari Guest Star pemenang BIC 2021 yaitu Syahdila Surya Deagita dan Tika Syamsuri.

Baca Juga  Menu Spesial Nasi Kebuli dengan Tiger Prawn Menjadi Menu Andalan Bukber di The Alana Surabaya

“Selain dimeriahkan dengan penampilan live akustik music, pengunjung juga akan mendapatkan E-Certificate partisipasi Mixology Sharing Session,” tandasnya.

Tian Riauska Fandy, Marketing Communications Manager menambahkan, dengan adanya menu baru Masakan Khas Nusantara diharapkan mampu lebih memperkaya kuliner daerah yang ada di Indonesia kepada masyarakat luas.

“Serta, mampu meningkatkan kembali geliat kehidupan dunia pariwisata dan perhotelan Indonesia khususnya di Yogyakarta. Sehingga, roda perekonomian bisa kembali normal,” ungkap Tian. (*)

  • Pewarta : Andi/Tulus ’
  • Foto : Istimewa
  • Penerbit : Dwito

You may also like...