Kak Jules : Jungle Cafe Trawas Tongkrongan Seru Bikin Liburan Makin Menyenangkan

TRAWAS_WARTAINDONESIA.coJungle Cafe Trawas kini menjadi jujukan tongkrongan seru kekinian para wisatawan dan traveler yang ingin menikmati suasana baru bernuansa alam yang keren, instagramable dan pastinya ramah dikantong.

Hal ini pula yang dirasakan oleh pegiat literasi asal Kota Surabaya Yuliana Sidharta saat mengisi waktu liburnya dengan mengunjungi Jungle Cafe Trawas yang berada di Mojokerto Jawa Timur pada Sabtu, (18/12/21) lalu bersama keluarga.

“Luar biasa. Tempatnya keren, seru dan sejuk. Bikin hati dan pikiran bisa tenang. Apalagi, pemandangannya luar biasa bagus langsung menghadap gunung Penanggungan,” kata wanita cantik yang akrab disapa Kak Jules, Sabtu, (25/12/21).

Cafe yang berlokasi di belakang Grand Whiz Hotel Trawas ini, lanjut Kak Jules, bisa menjadi salah satu tempat terbaik dan rekomended buat ngilangin penat. Karena, suasana alamnya yang asri dengan pemandangan gunung menjadikan liburan bersama keluarga makin berkesan.

“Apalagi, kesibukan saya sebagai pegiat literasi dan pengajar dituntut harus fokus. Sehingga, saat penat melanda saya butuh tempat refresing yang benar benar bisa menyejukkan hati dan pikiran agar bisa kembali konsentrasi. Yah seperti di Jungle Cafe Trawas ini,” terangnya sembari tersenyum.

Serunya lagi, menurut wanita yang juga menjabat sebagai Ketua Read Aloud Surabaya (RAS) ini, di Jungles Cafe Trawas yang buka mulai pukul 10.00 – 19.00 wib ini juga menyajikan penampilan Live Music. Sehingga, pengunjung juga bisa ikut bernyanyi atau request lagu favorit.

Selain, menawarkan kuliner enak dengan harga terjangkau dari harga IDR 10.000 hingga IDR 20.000, Jungle Cafe Trawas juga menyuguhkan spot foto yang instagramable. Ditambah lagi, tempat duduk unik terbuat tenda dari plastik yang dibentuk ala rumah indian. Serta, ada gazebo dari kayu ala gubuk sawah yang makin mempercantik suasana.

Baca Juga  Setiap Sabtu ASTON Inn Jemursari Hadirkan Promo Istimewa “Sweet Dinner”

“Asiknya lagi, ada 3 panggung berbentuk bintang yang berada seakan akan berdiri diatas awan untuk spot foto dengan view langsung ke gunung Penanggungan loh. Ini yang bikin aku suka,” tandasnya.

Untuk memanjakan pengunjung serta pecinta kuliner dalam rangka menyambut tahun 2022, Jungle Cafe Trawas juga menawarkan paket menu baru “Makan Bareng” seharga IDR 150.000. Dimana, menu tersebut bisa dinikmati ramai ramai untuk 3-4 orang yang berisi Kepiting, Udang dan Ayam dengan oseng oseng kangkung ditambah sambal kotok yang pedas. Plus, gratis minuman untuk 4 orang. Dijamin, liburan bersama keluarga dan sahabat semakin menyenangkan.

“Semoga, di ujung tutup tahun 2021 nanti saya bersama keluarga bisa datang kembali menikmati keseruan liburan di Jungle Cafe Trawas sembari staycation di Grand Whiz Trawas,” pungkas Kak Jules. (*)

  • Pewarta : Tulus W
  • Foto : Tulus
  • Penerbit : Dwito

You may also like...