Fortasi 2024 Smamda Surabaya Seru & Menyenangkan Bagi Siswa Baru

SURABAYA_WARTAINDONESIA.co – Ada yang seru, unik dan menyenangkan dalam program Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang diterapkan SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Surabaya bagi siswa siswi baru tahun ajaran 2024/2025.

Program MPLS di Smamda Surabaya lebih dikenal dengan nama Forum Ta’aruf dan Orientasi Siswa (Fortasi) yang diadakan selama lima hari mulai 15-19 Juli 2024.

Menariknya, di hari pertama Fortasi 2024 yang diikuti 350 siswa baru pada Senin, (15/07/24), Smamda Surabaya langsung memperkenalkan budaya Surabaya dengan mengunjungi langsung Alun Alun Kota Surabaya.

Kepala Sekolah Smamda Surabaya, Astajab mengatakan bahwa, dengan mengusung tema “Embracing The Green Generation for Sustainable Future”. Fortasi 2024 ini diharapkan dapat membentuk karakter para siswa menjadi pribadi yang mencintai lingkungan serta budaya Surabaya.

“Untuk membuat Fortasi tahun ini lebih menarik dan berkesan bagi siswa baru, kami sengaja mengadakan kegiatan di Alun Alun Kota Surabaya untuk mengenalkan budya dan salah satu ikon kota Surabaya,” ucap Astajab, Senin, (15/07/24).

Apalagi, lanjut Astajab, siswa Smamda Surabaya ini juga banyak yang berasal dari kota berbagai kota di luar Surabaya. Bahkan, ada yang dari luar pulau jawa. Sehingga, ini salah satu alasan Smamda menggelar Fortasi 2024 hari pertama di Alun Alun Surabaya.

Banyak kegiatan menaraik yang dilaksanakan di hari pertama Fortasi 2024. Diantaranya, permainan tradisional, lomba menghias jajanan tradisional hingga menghadirkan tenan tenan prestasi milik kakak kakak kelas seperti tenan tekwondo, Paskibraka, olahraga Anggar hingga teater.

Kseruan acara Fortasi 2024 juga dirasakan siswa baru Khansa Adiba (14) lulusan dari SMP Muhammadiyah 5. Dirinya tidak menyangka bakal ada MPLS atau Fortasi di luar sekolah. Menurutnya, kegiatannya seru dan menyenangkan karena siswa dikenalkan dengan berbagai budaya tradisional Surabaya. Ada Permainan Tradisional hingga jajan pasar.

Baca Juga  Pro dan Kontra Vaksin Covid-19 Untuk Anak, Ini Kata Akademisi Unair

Hal serupa juga dirasakan Ayska Hania (15) lulusan SMP Luqman Hakim Surabaya. Menurutnya, MPLS atau Fortasi ini memang paling sik bila diadakan di luar sekolah. Sehingga, para siswa baru tidak saja bisa mengenal langsung budaya Surabaya akan tetapi bisa lebih muda dan akrab dengan tenan teman baru.

Serunya lagi, selain siswa baru, Fortasi 2024 juga dikunjungi oleh alumni Smamda Surabaya yang secara khusus hadir untuk memberikan support dan semangat baru. Salah satunya ada Diraya Farsya (18) yang kini telah mendaftar di Universitas Institute Seni Indonesia Yogyakarta.

“Saya dan teman teman datang di Fortasi Smamda Surabaya ini hanya ingin memberikan semangat aja sih. Bahwa, sekolah di Smamda itu tidak hanya asik dan menyenangkan tapi juga pendidikan yang diberikan para guru luar biasa sehingga mampu menciptakan lulusan yang berprestasi,” ungkap Diraya. (*)

  • Pewarta : Tulus Widodo
  • Foto : Tulus
  • Penerbit : Dwito

You may also like...